Makin Beranjak Dewasa, Sharen Fernandez Rilis Single Ketiga

SINMETA.ID, Jakarta – Meracik karya solo nomor tiga bukanlah perihal remeh di mata seorang Sharen Fernandez. Setelah memperkenalkan cita rasa musik pop miliknya lewat dua karya sebelumnya “Sembuh” dan “Tak Berhak Cemburu” di bulan Januari yang lalu, solois yang kini berusia 20 tahun ini siap melanjutkan kelana musiknya lewat karya terbaru yang bertajuk “Sudah”. Tentunya, sebagai single resmi ketiga, Sharen Fernandez mengemas lagu “Sudah” sebagai manifestasi seorang pribadi yang semakin beranjak dewasa.

Buka Sharen, “Bila ‘Sembuh’ dan ‘Tak Berhak Cemburu’ diibaratkan sebagai upaya eksplorasi aku sebagai musisi pop, maka aku menggarap single ketiga aku ‘Sudah’ sebagai momen ketika aku meluapkan kebebasan aku dalam bermusik. Ditambah lagi, aku juga merasakan kepercayaan diri aku semakin matang di lagu terbaruku ini.”

Siap dirilis di semua digital streaming platforms pada hari Jumat, 28 Juli 2023, “Sudah” adalah balada pop berdurasi 4 menit dan 5 detik yang ditulis oleh Anugerah N. dan diproduseri oleh Seto Bramana dan Yafi Aria – produser yang sama yang turut bertanggung jawab atas balada juwita seperti “Pilihan Yang Terbaik” oleh Ziva Magnolya dan “Hilang Tanpa Bilang” oleh Meiska. Dengan mengadopsi aransemen orchestral pop, “Sudah” mendapati Sharen Fernandez hendak mengakhiri tarik-ulur romansa yang terlalu rumit untuk dilanjutkan. 

Merdu alto Sharen Fernandez – tekstur vokal yang mungkin akan mengingatkan audiens musik Indonesia dengan Eva Celia dan Ruth Sahanaya – pun menghembuskan nyawa dan imajinasi begitu “Sudah” mencapai refrain: “Biarkan aku sendiri / Relakan aku di sini / Jangan lagi / Kau datang dan mengetuk pintu hatiku”

“Aku menilai lagu ‘Sudah’ ini adalah karya aku yang paling matang sekaligus paling dewasa,” terang Sharen Fernandez, yang sempat mencuri perhatian Tanah Air sebagai kontestan Indonesian Idol Special Season pada tahun 2021 yang lalu. “Kedewasaan di sini adalah, meskipun ‘Sudah’ adalah balada yang cukup memilukan, bukan hanya rasa sakit saja yang hendak aku sampaikan lewat lagu tersebut.”

Kini memasuki dekade kedua dalam hidupnya, Sharen Fernandez pun belajar bahwa balada yang menggugah tidak hanya empunya mantra magis untuk meninggalkan kepedihan di hati pendengarnya, tetapi juga merefleksikan kebijaksanaan sekaligus satu-dua pembelajaran mengenai kehidupan. Melalui lagu “Sudah”, Sharen Fernandez hendak membisikkan butir kebajikan bahwa setiap duka seyogyanya diakhiri bukan dengan amarah, melainkan dengan kelapangan dada.

“Lucunya, kerap kali perspektif aku mengenai cinta dan romansa sangat melampaui usia aku dan teman-teman yang sepantaran dengan aku,” lanjut celoteh Sharen Fernandez. “Aku sudah memahami betul bahwa sebuah hubungan itu bisa menjadi sesuatu yang malah menjadi terlalu rumit untuk terus dijalani. Ada kalanya tidak ada yang namanya ‘tokoh baik’ atau ‘tokoh antagonis’ dalam sebuah hubungan. Ada kalanya, memang sudah saatnya untuk hubungan tersebut menemui titik akhirnya. Kita tidak bisa mengontrol segala-galanya dalam hidup kita, apalagi hati pasangan kita.”

Seto Bramana dan Yafi Aria, selaku produser di balik lagu “Sudah” ini, turut antusias dengan tumbuh kembang yang dihadirkan Sharen Fernandez. Dengan bantuan Barsena Besthandi yang berperan sebagai vocal director, sang solois pun dianggap semakin berani untuk meninggalkan zona nyamannya.

“Kami meyakini potensi besar yang dimiliki oleh Sharen,” puji Seto Bramana dan Yafi Aria. “Di sisi lain, salah satu cara untuk mengaktualisasikan potensi tersebut adalah dengan Sharen semakin mengenali dirinya dan semakin mendorong dirinya untuk melangkah ke jenjang kreativitas yang lebih mumpuni. Tidak setiap hari kami menemui penyanyi muda yang menolak untuk ‘bermain aman’.”

Ditambah lagi, label musik Wahana Production yang menaungi karya-karya Sharen Fernandez meyakini bahwa “Sudah” memiliki pesona untuk menciptakan ketertarikan akan musikalitas dan pribadi sang solois: “Sharen Fernandez adalah tipe musisi yang serba bisa dan selalu bersedia untuk membuka pikirannya dan mencoba segala sesuatu yang terbilang baru. Kami memiliki ekspektasi tinggi untuknya dan membayangkan masa depan yang cerah dalam perjalanannya – baik sebagai seorang musisi maupun sebagai seorang entertainer.”

Lagu “Sudah” oleh Sharen Fernandez siap dirilis dan didengarkan di digital streaming platform (DSP) pada hari Jumat, 28 Juli 2023 di bawah naungan label musik Wahana Production.

Bagikan berita ini:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Mario Dandy dan Shane Lukas Dijatuhi Vonis 12 Tahun Penjara
Next post Buntut Video Ice Cream, Oklin Fia Dilaporkan ke Polisi