Kota Bogor Kembali Raih Piala Adipura

SINMETA.ID, Bogor – Setelah menanti selama kurang lebih 34 tahun, Kota Bogor kembali berhasil meraih penghargaan piala Adipura. Seperti yang diketahui, Adipura merupakan suatu penghargaan tertinggi di bidang lingkungan hidup, kebersihan dan pengelolaan sampah.

Wali Kota Bogor, Bima Arya, menjelaskan bahwa penghargaan tersebut diraih oleh Kota Bogor setelah beberapa kali tahap penilaian yang dilakukan oleh tim dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Rencananya sebagai bentuk apresiasi Pemerintah Kota Bogor terhadap Piala Adipura, pihaknya akan mengarak piala tersebut keliling Kota Bogor siang ini Selasa (28/02/2023).

Rute arak arakan Piala Adipura tersebut diantaranya adalah dimulai dari Jalan Pajajaran dan akan berakhir di wilayah Taman Sempur, Kota Bogor. Piala Adipura rencananya akan diserahkan pagi ini di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Melalui akun instagramnya, Bima Arya menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat Kota Bogor yang sudah turut membantu menjaga kebersihan kota sehingga Kota Bogor kembali mendapatkan penghargaan Adipura setelah penantian selama 34 Tahun.

(fw)

Bagikan berita ini:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Darapati Airlines Ajak Kerjasama Pemerintah Siapkan Penerbangan Pertamanya
Next post Penonton Konser Raisa di GBK Capai 42 Ribu Orang