“DINNER” Amarah Weda Mauve yang Tidak Menjadi Pilihan

SINMETA.CO.ID, JakartaBerselang 4 bulan dari single sebelumnya, solois muda Weda Mauve kembali dengan single Dinner. Masih seputar kisah patah hati dan kemarahan yang dialami seorang remaja, Dinner dirilis di berbagai layanan musik digital per tanggal 29 September 2023. Rencananya single Dinner juga akan memiliki sebuah video klip resmi yang akan ditayangkan di kanal YouTube Weda Mauve di tanggal 6 Oktober 2023.

“Lagu ini bercerita tentang seseorang yang nggak dipilih sebagai pilihan pertama bahkan kedua oleh seseorang yang dikenal bahkan memiliki perasaan sayang. Malah orang ini memilih bersama dengan orang yang tidak sedekat itu. Mungkin lebih tepat disebut amarah dibanding patah hati karena dengan segala usaha yang dilakukan, kalah dengan orang lain yang tidak memiliki usaha sebesar itu,” ucap Weda.

Lagu bernuansa alternative rock mid tempo dengan raungan gitar crunchy ini memiliki bait penutup yang berbunyi ‘I saw u dinner, I saw u dinner with my family guess it’s a dream i’ll never get to live through’. Menurut Weda lirik itu sebenarnya kesimpulan atas kemarahan atas perasaan tak terpilih itu. “Gue menganalogikan sebagai situasi tersebut, di mana mungkin aja gue masih bisa makan malam sama orang tersebut dan keluarga, namun karena amarah gue, hal itu nggak bisa terjadi sebaliknya.”

Uniknya, lagu Dinner yang diproduseri oleh Rama dan Kiky dari D’Masiv ini menurut Weda ditulis bukan lah sebagai metafora dari perasaan tersebut. Melainkan diangkat dari kejadian nyata. “Inspirasinya datang pas lagi dinner bareng si doi,” tambah Weda.

Penggarapan lagu Dinner diakui Weda cukup panjang. Sekitar bulan November 2022 ia mulai menulis lagu ini lalu baru digarap serius di studio di pertengahan tahun 2023. Weda pun merasa beruntung mendapatkan produser yang cukup bisa mengakomodir keinginannya untuk memproduksi lagu ini. 

Terdengar cukup berbeda dari musisi seangkatannya, Weda mengaku tidak terinfluence dari salah satu musisi yang spesifik. Namun, ia mengakui kalau mengambil referensi ke lagu-lagu yang ada sebelum dirinya lahir. Sehingga tidak dipungkiri terdengar nuansa alternative rock yang cukup familiar terdengar di era 90-2000an awal. 

“Dinner” oleh Weda Mauve dirilis di bawah naungan label Semesta Records dan bisa didengarkan di semua digital streaming platform (DSP).

Bagikan berita ini:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Kembali Bersama Delia, Ecoutez Rilis Single Terbaru
Next post Peristiwa Semburan Gas dan Air di Bogor Akibat Pengeboran Sumur