Harga Emas Kembali Menguat pada 24 Oktober

SINMETA.CO.ID, Jakarta – Harga emas 24 karat cetakan Antam di Pegadaian kembali naik pada Selasa (24/10) dibandingkan Senin (23/10) kemarin. Sedangkan harga UBS justru turun.

Untuk emas Antam ukuran 0,5 gram dijual paling murah dengan harga Rp 609.000 atau naik Rp 1.000. Sedangkan, emas UBS dengan ukuran yang sama dapat dibeli dengan Rp 576.000 atau turun Rp 3.000.

Selanjutnya, emas ukuran 1 gram cetakan Antam dibanderol dengan harga Rp 1.119.000 atau naik Rp 2.000. Lalu, emas UBS pada harga Rp 1.072.000 atau turun Rp 6.000.

Untuk emas 2 gram cetakan Antam naik Rp 1.000 menjadi Rp 2.175.000.

Cetakan UBS dijual dengan harga Rp 2.100.000 atau turun Rp 11.000.

Pada ukuran 5 gram 24 karat emas Antam Rp 5.370.000 atau naik Rp 10.000. Sementara cetakan UBS dengan ukuran sama Rp 5.199.000.

Selanjutnya, emas cetakan Antam ukuran 10 gram hari ini Rp 10.685.000. Dibandingkan emas cetakan UBS ukuran sama dihargai Rp 10.295.000.

Untuk emas Antam 50 gram di Pegadaian seharga Rp 53.095.000. Sedangkan cetakan UBS dijual Rp 51.020.000.

Pegadaian mematok harga emas ukuran 100 gram untuk cetakan Antam di harga Rp 106.112.000, sedangkan untuk cetakan UBS ukuran yang sama sebesar Rp 101.935.000.
Bagikan berita ini:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous post Pelaku Pembunuhan di Central Park Idap Skizofrenia Paranoid
Next post Prabowo – Gibran Resmi Daftarkan Diri ke KPU