SINMETA.CO.ID, Tangerang Selatan – Dua organisasi masyarakat (ormas) bentrok di Perempatan Setu, Tangerang Selatan (Tangsel) pada Selasa (5/11/2024) malam. Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi mengatakan kepolisian saat ini masih mendalami kejadian ini.
Ade Ary menjelaskan, kejadian tersebut bermula saat warga inisial FND didatangi sekelompok orang.
“Awal kejadian menurut saksi mata saudara FND sekitar abis isya pukul 19.20 WIB didatangi sekelompok orang sekitar 80 orang yang diduga anggota PP,” kata Ade Ary Syam Indradi saat dihubungi Rabu (6/11/2024).
Kelompok ormas tersebut langsung merusak posko dan membakarnya. Aksi tersebut berlangsung selama lima menit. “Saksi mata menyingkir karena jumlah mereka banyak,” ungkapnya.
Tak hanya merusak posko, ormas yang bentrok di Setu, Tangsel, ini juga ikut menyasar warung yang berada di sekitar lokasi.
Ade Ary mengatakan, saat ini kasus tersebut ditangani Polsek Cisauk. Dian meminta publik menunggu. “Kerusakan logo ormas BPPKB terbakar sebagian, warung rusak, asbes rusak dan 1 unit HP pemilik warung diambil,” ungkapnya.