Joe Biden Rayakan Idul Fitri di Gedung Putih

SINMETA.ID, Washington DC – Presiden Amerika Joe Biden merayarakan Idul Fitri di Gedung Putih pada hari Senin (01/05). Perayaan Idul Fitri ini mengundang ratusan tamu dan turut dihadiri beragam tokoh muslim Amerika Serikat. Wakil Presiden Kamala Harris pun turut hadir dalam acara tersebut. Mengingat saat ini jumlah penduduk muslim yang tinggal di Amerika Serikat mencapai 3,5 juta orang. 

“Kini, ada 3,5 juta muslim di Amerika Serikat, kalian semua datang dari kelompok etnis dan ras yang berbeda, berbahasa berbeda, tapi kalian bersatu sebagai warga negara. Al-Quran mengajarkan bahwa salah satu tanda terbesar Allah adalah terciptanya surga dan bumi dan keberagaman bahasa dan diri kita, saya percaya itu benar. Motto negara kita juga punya gagasan yang sama, E pluribus unum. Dari banyak, menjadi satu.” Ujar Joe Biden saat menyampaikan sambutan pidato di Gedung Putih, Senin (01/05).

Presiden Amerika Serikat, Joe Biden mengundang masyarakat Amerika Serikat untuk merayakan Idul Fitri di Gedung Putih, Washington DC pada Senin (01/05/2023).

Para tamu undangan dijamu dengan berbagai hidangan cemilan dan makanan khas mancanegara. Bahkan kue putri salju yang menjadi ciri khas lebaran dari Indonesia, menjadi salah satu cemilan yang disajikan saat merayakan Idul Fitri di Gedung Putih, Washington DC Amerika.

Dalam acara perayaan Idul Fitri tersebut Presiden Joe Biden menyampaikan mengenai komitmen pemerintahannya dalam memerangi bias Anti-Muslim atau Islamofobia.Keterbukaannya bahkan disambut hangat oleh warga muslim di Amerika Serikat.

Namun dalam perayaaan tersebut beredar berita bahwa Walikota New Jersey, Mohamed Khairullah yang beragama islam tidak diizinkan untuk hadir mengikuti acara tersebut, dan ditolak masuk ke Gedung Putih oleh Paspampres. Hingga kini Gedung Putih belum memberikan alasannya.

(IHM) 

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *