SINMETA.ID, Jakarta – Ketua Umum Komite Olahraga Nasional (KONI) Pusat hari ini resmi melantik Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia atau PSSI, Erick Thohir. Bertempat di Hotel Fairmont, Jakarta pada Jumat siang (26/05/2023).
Dalam kesempatan itu, Ketua Umum KONI Pusat Marciano Norman juga mengapresiasi prestasi Timnas Sepak Bola Indonesia pada SEA Games 2023 Kamboja yang mana telah membuat masyarakat Indonesia semakin cinta dengan Sepak Bola.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Ketum dan jajaran pengurus sebelumnya atas kerja keras yang membuat kita semua bangga, belum pernah saya selama pelantikan medianya sebanyak ini, Ini bukti bahwa masyarakat Indonesia mencintai Sepak Bola, Rakyat Indonesia berharap Sepak Bola bisa juara pada tingkat yang lebih tinggi lagi.” ujar Marciano usai mengukuhkan dan melantik Erick Thohir dan jajarannya.
Ia mengungkapkan rasa bangganya terhadap kerja keras dari seluruh elemen hingga akhirnya membuat sepak bola Indonesia kembali menempati puncak teratas di tingkat Asia Tenggara. Kehadiran banyak wartawan di acara pelantikan ini menurutnya suatu hal yang membuktikan bahwa masyarakat Indonesia mencintai sepak bola.
Ketum KONI Pusat berharap PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir mampu membawa prestasi Sepak Bola semakin membanggakan. Marciano yakin akan ada angin segar bagi prestasi sepak bola Indonesia yang tentunya akan mengharumkan nama bangsa di kancah Internasional dan menjadi kebanggaan rakyat Indonesia.
Setelah dilantik, Erick Thohir mengatakan akan menuntun Timnas Sepak Bola Indonesia meraih prestasi yang lebih tinggi. Ia juga akan melakukan beberapa transformasi dalam tubuh PSSI sehingga akan membuat banyak perubahan positif bagi sepak bola Indonesia.
“Tidak pernah merasa spesial atau istimewa pada sepak bola, kita merasa ini bagian dari olahraga Indonesia yang harus dijaga bersama-sama, prestasi yang diraih kemarin pada SEA Games 2023 Kamboja merupakan hasil kerja keras pengurus sebelumnya. Sepak Bola Indonesia prestasinya harus jadi tradisi, Melawan palestina menjadi ujung tombak untuk menaikan peringkat, tidak kalah pentingnya lawan argentina untuk tes nyali, kalau tidak dibiasakan maka tidak akan maju.” ucap Ketum PSSI.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo yang turut hadir, menyampaikan pesan dari Presiden Joko Widodo. Presiden berpesan bahwa kelak PSSI harus mewadahi sepak bola bagi generasi usia dini. Dito juga mengatakan bahwa transformasi sepak bola yang diupayakan oleh Erick Thohir dan jajarannya bukan yang terakhir mengingat dalam waktu dekat Indonesia akan kembali berlaga di Asian Games. Ia ingin sepakbola Indonesia kembali meraih prestasi di ajang selanjutnya.
Kepercayaan publik harus naik dengan transformasi Sepak Bola dan kita sebentar lagi akan menghadapi Asian Games dimana kita kembali diuji,” jelas Dito.
(TP/FW)